Saya berkesempatan mengenyam Sekolah Menengah Atas di SMU 1 Jember, yang katanya SMU favorit di Jember. Ada sedikit kebanggan bisa masuk kesana, karena saingan yang cukup tinggi. Awalnya, memang daya kompetisinya lumayan ketat, tetapi setelah menjalani proses belajar disana, saya pikir sama saja, tergantung kita yang melakukannya. Saya masuk di kelas 1.2, rata-rata mereka memang dari SMP jember yang juga favorit, karena saya dari daerah kecamatan maka saya pun sendirian yang berasal dari SMP ku, yang lainnya berpencar di kelas lain. Kebiasaan anak-anak Jember adalah suka "Gojlok", sehingga jika tidak kuat mental bisa dikerjain habis-habisan oleh temen-temen. Namun, dari bergaul dengan merekalah juga, mental menjadi lumayan kuat dan tentu saja suka ikutan gojlok jika ada kesempatan. Sudah 10 tahun lebih peristiwa itu. Kemarin tiba-tiba teman satu kelasku, menghubungi via email dari blog ku. Sungguh bermanfaat punya blog bisa ngelacak teman-teman lama. Namanya Wahyu Kurniawan, ...
I believe that life is beautiful