Skip to main content

Sebuah Kerinduan


Oleh: Aryo Notonegoro
Ketika kurebahkan badan sehabis pulang dari aktivitas silaturahmi dengan asatidz, tak terasa HP ku bergetar, sebuah sms masuk, berbunyi "Syg,aku telah mampu mewujudkan targetmu.Skrg, gantian kutagih janjimu untuk melangsingkan badan dan menambah hafalan, Salam rindu dari kami". Wuih, aku sedikit kaget,seperti baru tersadar,orang yang mencintaiku dan merindukanku, secara perlahan tapi pasti, diam-diam mewujudkan target-targetku yang kuminta untuknya. Dan, sekarang malah aku yang ditagih. "Ya, baiklah. Beri waktu satu bulan insyaAllah ada perubahan dan pencapaian janjiku padamu". Sejak kerja di kantoran memang membuatku kurang bergerak dan kurang olahraga,sedangkan makan malah menjadi rutin bahkan yang biasanya puasa rutin tidak pernah terlewatkan, sejak ngantor banyak saja godaan membatalkannya. Tetapi aku optimis, janjiku pasti bisa kuwujudkan setidaknya yang ditagih sekarang kan cuma melangsingkan dan menambah hafalan. Memang luar biasa pengaruh perhatian orang yang sayang pada kita dan kita pun juga begitu. Yang awalnya aku ogah lari pagi, kemarin aku berani memulainya lari pagi selama satu jam (termasuk jalan santai, duduk-duduk sambil liat yang lain). Luar biasa, gara-gara sms dari yang tersayang bisa merubahku dan rutinitasku. Setidaknya memberiku kesadaran baru bahwa celana-celanaku mulai berteriak karena ga cukup kupakai, sayangnya mereka ga bersuara, dan disuarakan oleh sms tersebut. Bahkan untuk mengejar target dan janjiku pada orang yang kusayangi,aku rela mendaftar fitnes agar bisa memberi lebih nantinya,apalagi jika badanku bisa seperti di iklan L-Men,bisa jadi aku akan diberi bonus sayang yang sangat besar walaupun aku tahu tanpa itu semua sayangnya pasti kan diberikan hanya untukku.
Aku teringat syair-syair Jarir sebagai berikut:
Aku tak dapat melihat
semua kekurangan orang yang kukasihi
dan tidak pula sebagiannya
jika memang aku menyukainya
Pandangan puas
terhadap setiap kekurangan yang ada
adalah pandangan yang sakit
tetapi pandangan kebencian
akan memperlihatkan
semua keburukan yang ada

Aku jadi malu pada orang yang menyayangiku, aku jadi malu dengan orang-orang disekitarku. Bukan karena tambah melarnya badanku, tetapi karena aku bisa membuatkan target untuk orang lain sedangkan melupakan diriku sendiri. Aku harus berubah dan pasti berubah. Aku jadi teringat juga syairnya Dewa 19, tapi kurubah sedikit,
Cinta kan membawaku
Kembali disini
Menuai rindu
Membasuh perih
Bawa serta diriku
Diriku yang dulu
Mencintaimu apa adanya

Aku memang harus belajar bercinta darinya,belajar merindu. Kuingin semua orang merasakan cinta dan rindu seperti rindunya mayoritas rakyat Indonesia yang sengsara akan kesejahteraan dan keamanan, rindunya seorang ibu melihat anaknya sehat tanpa busung lapar, rindunya orang yang sakit akan obat yang murah dan pelayanan kesehatan yang nyaman.

Maka, demi sayang dan rindunya orang-orang yang menyayangiku dan merindukanku. Tak kan pernah kuberbuat diluar batas kerinduan mereka. Kan kubuat mereka bangga punya anak, adik, suami, kakak, teman, sahabat, bapak, pimpinan, bawahan, guru, murid sepertiku.
Demi mereka, kuharus terus berjuang demi keadilan dan tegaknya prinsip-prinsip kebenaran, setidaknya aku bukan pahlawan bangsa ini tetapi pahlawan orang-orang yang merindukanku.
Obat kerinduan adalah perjumpaan. Kan kutemui dirimu, jika saatnya nanti.

mas_aryo@telkom.net

Comments

Popular posts from this blog

Setelah Kesulitan Pasti Ada Kemudahan

Teringat masa bebrapa waktu yang lalu. Dunia web dan blog, seolah sutu hal yang menakjubkan bagiku. Dan terbesit sebuah tanya? bagaiman ya kok bisa membuat web yang begitu bagus. Mungkinkah seorang tanpa dasar ilmu komputer atau IT bisa membuatnya. Seiring perkembngan dunia internet. Ilmu ngeweb dan ngeblog begitu banyak bergentayangan, sehingga mampu membantu orang-orang yang awam tentang dunia bahasa pemrograman menjadi begit mudah. Jika saja, saya berkata "Tidak" atau "Stop" setiap menemukan kesukaran maka ilmu yang saya dapat pun sebtas keputusasaan. namun berbeda setiap saya mendapati kesukran, untuk terus mencari jawabannya. Distulah letak kenikmatannya, yaitu ketika meneukan jawabannya. Yang awalnya begitu sulit, ketika kita mampu melewati kesulitan tersebut. Maka kemudahan dan senyuman yang akan terkembang. Dari proses pembelajaran ini, saya semakin yakin bahwa sunanhatullah harus dilakukan. Kepandaian bisa diperoleh dengan rajin belajar. Dan tiada pernah

Free domain dan web hosting

Buat webmu sendiri!. Anda yang suka berkreasi dengan web maka perlu mencoba untuk belajar terlebih dahulu dengan layanan gratis. ketika saya berselancar di dunia maya ini, kemudian ketemu dengan web hasil gratisan www.viladavid.co.cc yang sedang baru dibangun. usut punya usut ternyata web tersebut dibangun dengan gratisan semuanya mulai dari domain dan web hostingnya. Untuk domainnya bisa mendaftar ke co.cc, anda bisa tentukan nama domain (alamat web yang anda sukai) selama masih tersedia secara free, langsung ambil saja dan register. Untuk web hostingnya yang gratisan anda bisa baca penjelasan berbahasa inggris di bawah ini: If you wish to have a professional shared hosting quality in a free hosting package, come and host with 000webhost.com and experience the best service you can get absolutely free. Founded in December 2006, 000webhost.com has a trusted free hosting members base of over 60,000 members and still counting! Offering professional quality hosting, support, uptime a

Soekarno-Hatta International Airport closed due to heavy rain

Indonesia was forced to temporarily close its main international airport Friday because of poor visibility during torrential downpours, an official said. More than 60 planes were delayed or diverted. Forty-three flights were delayed and 21 diverted to other airports, Hariyanto said. Indonesia was pounded by rain late Thursday and early Friday, bringing traffic to a standstill in much of the capital, Jakarta. Citywide floods last occurred in February 2007 in Jakarta, much of which is below sea level. Environmentalists have blamed the flooding on garbage-clogged rivers, rampant overdevelopment and the deforestation of hills south of the city.