Skip to main content

Posts

Showing posts from December, 2014

Antara Jokowi, Risma dan Syariat

2 Desember 2014, sore hari ku berkesempatan ke Surabaya. Suasana maghrib di bandara Juanda Surabaya disambut dengan hujan gerimis. Seperti biasa menuju hotel naik Taxi bandara. Sukaro namanya, pria paruh baya yang menjadi driver taxi yang kutumpangi. "Surabaya sudah sering hujan ya Pak?" tanyaku memulai pembicaraan. "Ya hari ini yang lumayan agak deras" kata Pak Karno. Tanpa basa basi langsung ku pancing dengan pembicaraan yang lagi hot, "Bagaimana pak dengan naiknya BBm?" "Ya berat mas, tapi di lain sisi memang saya salut dengan ketegasan jokowi" sergahnya agak takut untuk mengkritik Jokowi. "Loh kok aneh, berat tapi kok salut?" tanayaku "Bukan kenaikan BBm nya tapi keberanian dalam memutuskan. Saya sebenarnya milih Prabowo. Tapi saya pikir ketika siapapun yang jadi Presiden saat ini, pasti akan kesulitan dalam nyelesaikan masalah-masalah yang cukup rumit. Jokowi lumayan tegas,tidak plin plan, meskipun saat ini rakyat...